Jumat, 26 April 2013

Pembelajaran Berbasis IT

teknologi informasi untuk masa sekarang ini merupakan hal yang mutlak untuk digunakan dalam berbagai dimensi kerja, termasuk dalam Pendidikan, dalam hal ini guru diharapkan mampu menggunakan teknologi dalam mengajar, meskipun masih cukup banyak guru yang masih enggan untuk menggunakannya dengan berbagai macam alasan, sehingga mengajar konvensional masih menjadi andalan dalam mengajar, memang ketersedianaan sarana menjadi masalah yang krusial dalam pelaksanaannya ditambah kurang tertariknya para pemimpin untuk memberikan topangan dalam pelaksanaan IT dalam pembelajaran, dalam suatu Kegiatan Pelatihan Berbasis TIK saya pernah sampaikan bahwa cobalah kita membuat suatu gerakan membawa laptop dalam mengajar untuk membiasakan guru untuk menggunakannya, dimulai dari absensi, penilaian, dalam kelas dengan menggunakan aplikasi pengolahan angka seperti yang saya gunakan, dan dapat di download DISINI , mudah-mudahan bermanfaat terimakasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar